Sabtu, 05 Mei 2012

terkadang rasa "meri" itu ada.  setelah melihat mereka yang saling bermesraan, bergandengan tangan, berduaan, fotopun disebar, dan sedangkan kita yang menginjak usia hampir 6 tahun menajalani hubungan rasanya datar - datar saja, tapi berharap lah semoga kisah kita tak datar - datar aja, semoga semakin menggunung....
sebesar ini cintaku padamu....
tak ingin mengulangi kesalahan kedua kalinya. serius dan lebih dari serius kulalui bersamamu. hari - hariku akan tenang bersamamu walaupun meski banyak kisruh yang datang menemani kita,namun kuteguhkan hati untuk kita saling meyakini. dan yakin akan kisah kita kedepan. jarak, waktu, dan apapun yang menemani hidup kita, kan kita lalui bersama juga, tenanglah sayang, hati ini hanya padamu always yours, no others.only you.

Selasa, 27 Maret 2012


Rencana CINTA

Terbentang garis hidup yang puuuaaannnjjjaaaaangggg
bagiku,bagimu dan bagi mereka
masih banyak waktu sayang
merajut kasih hingga hampir 6 tahun
kutulis rencana hidup kita
kurancang semua jalan hidup kita nanti
akan ku bahagiakan dirimu, mereka dan kita
tulus tanpa ada henti
namun semuanya tak luput ijin dari Allah
setelah kutulis semua rencanaku
kuserahkan pada-Nya melalui malaikat pos
hingga kau beri nilai catatanku
semuanya……………………..
hanya DIA yang tahu. Aku hanyalah tomcat kecil tak bernyawa
namun karena-Nya aku bernyawa dan membuat catatan
jika memang dia bukan untukku, aku ikhlas memberikan semua
dan jika dia pasangan sepatuku yang belum pas, akan ku tunggu sampai
EngKaU mengepaskannya untukku
tentu dengan ijin pemilik sepatu ini dan sepatu itu dengan ijin pembuat-Nya
TELFON MALEM

Malam semakin serut….
handphone berbunyi terlihat wajah tampan dirimu
lalu ku jawab salam, telfon darimu
senang rasanya, terselip sedih
omongan dan perbincangan yang tak tahu arah
kau melunjak ku melunak
kau melunak aku mengeras
seperti reaksi cinta yang bersifat timbal balik
cinta,cinta seindah itukah dirimu…
sayang, sayang sesabar itukah hatimu
cinta, cinta sekeras dan seangkuh itukah jiwamu
seangkuhnya cintamu tetap aku yang memiliki
karena hanya aku dan kamu yang mengerti
sifat kita yang naik turun
dan sayang, sayang setulus inilah diri,jiwa dan hatiku untukmu pasangan sementaraku

KERAS dan HALUSNYA CINTA

Tak sadar kah kau telah menyakiti hati ini
kau benturkan kerasnya karam ke hati yang sudah tersayat?
kau bungkam hati ini dengan kata – katamu
sedih,tangis,kepalsuan, cinta,tertawa,cemburu,bahagia,kerinduan….
rasa – rasa itu makanan sehari – hari buatku
kenyang sangat hati ini,
tiap hari kau nafkahi bahan pokok cintamu
tapi tak dapat mengelak
sampai muntah pun, akan ku makan terus cintamu
tak dapat ku pungkiri juga, inilah cintaku
yang tulus tanpa ingin kau balas sekecil debu
mungkin bodoh juga hati ini
namun sebodoh – bodohnya hati ini tetap akan memenangkan hatimu
di singgasana cinta
indahnya kasih sayang

Minggu, 05 Februari 2012

warna

layaknya warna yang berwarna - warni, manusia seperti halnya warna, mereka mempunyai beraneka warna dan sifat. dari yang baik sampai yang buruk pun manusia memilikinya.
Putih. manusia juga ada yang seperti putih, namun seputih- putihnya warna atau kertas yang kosong dan suci, pasti mereka akan ternoda oleh debu dan kotoran yang menempel, walaupun bisa di hapus, namun itulah putih, akan terlihat bekas dari noda tersebut.
Hitam. walaupun terlihat kejam, jahat, bengis, namun mereka pasti. di dalam warna hitam memang kebanyakan orang tak menampakkan rupanya. mereka hanya terdiam. dan anehnya sebagian dari hitam, walaupun tak terlihat dan terdiam, namun mereka pasti melangkah.
dua dasar warna seperti halnya sifat yang terdasar adalah baik dan buruk.

Sabtu, 04 Februari 2012

Milih Universitas

Pagi mulai menyapa hariku. Langsung kubuka laptop untuk mengecek email. Banyak juga email dari temen-temen. Kebanyakan bertanya tentang pendaftaran universitas. Aku sudah diterima di UMY fakultas Teknik Sipil, ketika ku konfirmasiku pada ibuku, mulai deh diskusi yang seru tentang sekolah. Mulailah ibuku menerangkan tentang sekolah ini itu, juga tentang bagaimana kehidupan di jogja, tapi masih ku bingung dengan pilihanku ini, aku masih menginginkan masuk ke PTN, yaps, tak ada seorang pun yang tak ingin masuk ke perguruan tinggi negeri. semua pasti menginginkan masuk ke negeri. yah, berdoa saja, semoaga saya masih bisa masuk ke perguruan tinggi negeri yang favorit...:D